Bill Gates: Ctrl-Alt-Delete Itu Kesalahan | Pengguna PC pasti paham fungsi keyboard kombinasi dari 'Ctrl+Alt+Delete' untuk melakukan beberapa hal seperti task manager. Bagi Bill Gates justru kombinasi ini yang dipermasalahkannya.
Dengan kombinasi ini, pengguna PC akan dengan cepat melakukan restart dari aplikasi yang tidak perlu. Nah, bagi Gates itu adalah sebuah kesalahan.
"Itu sebuah kesalahan. Seharusnya kita bisa memiliki satu tombol, tetapi orang yang melakukan desain keyboard di IBM tidak mau memberikan tombol tunggal kepada kami," katanya, seperti yang dikutip detikINET dari Ubergizmo, Jumat (27/9/2013).
Gates yang hadir dalam acara pengumpulan dana di Harvard University menuding bahwa kesalahan terletak pada IBM dan dia lebih suka jika akses tersebut dilakukan dengan satu tombol saja.
Kombinasi Ctrl+Alt+Del itu sendiri dibuat oleh Insinyur IBM, David Bradley. Di tahun 1990-an, cara ini menjadi terkenal jika komputer tiba-tiba mengalami freeze.
Dalam sebuah wawancara terpisah, Bradley pernah mengatakan dia tadinya ingin menggunakan Ctrl+Alt+Esc. Namun hal itu urung dilakukan karena akan membuat pengguna bingung jika diletakkan di sisi kiri.
Sumber : Detik
Judul : Bill Gates: Ctrl-Alt-Delete Itu Kesalahan
Deskripsi : Bill Gates: Ctrl-Alt-Delete Itu Kesalahan | Pengguna PC pasti paham fungsi keyboard kombinasi dari 'Ctrl+Alt+Delete' untuk melak...